Sabtu, 07 April 2012

9 Olahraga Terpopuler Di Dunia

Banyak kegiatan yang dapat anda lakukan untuk membuat anda merasa lebih sehat dan kuat. Mempunyai tubuh yang sehat dan kuat menjadi salah satu keinginan dari semua orang. Melakukan olah raga yang teratur menjadi salah satu kunci mendapatkan tubuh yang sehat. Dengan olah raga yang teratur, tubuh anda akan menjadi lebih sehat dan kuat. Banyak jenis olah raga yang ada di dunia. Diantara olah raga – olah raga tersebut, ada 9 olahraga terpopuler di dunia. Olah raga tersebut sangat digemari oleh masyarakat dunia.

1. Basket

Basket adalah salah satu olah raga yang paling digemari di dunia. Hampir seluruh pertandingan bola basket yang disiarkan di televisi baik dari dalam maupun luar negeri ditonton oleh banyak warga dunia. Permainan ini menampilkan kelincahan para pemain saat melemparkan bola ke keranjang dan mendapatkan angka.

2. Sepak Bola

Selain olah raga bola basket ini, anda juga pasti tidak asing dengan olah raga terpopuler selanjutnya. Sepakbola adalah salah satu olah raga yang paling diminati di dunia. Banyak pertandingan – pertandingan sepak bola yang diminati oleh para penduduk baik lokal maupun internasional.

3. Hoki

Selain dua olah raga diatas, hoki juga merupakan olah raga yang popular di dunia. Banyak pemain hoki yang dikenal di banyak Negara. Permainan ini sangat menarik bagi banyak orang.

4. Tenis

Olah raga popular selanjutnya adalah tenis. Permainan tenis ini membutuhkan fisik yang kuat dan stamina yang kuat. Banyak orang yang berlatih tenis untuk melatih tubuh mereka menjadi lebih lentur dan lebih sehat. Anda akan dapat melatih tangan dan kaki anda dengan olah raga ini.

5. Baseball

Selain olah raga itu, baseball adalah olah raga yang popular selanjutnya. Jepang adalah salah satu Negara yang mayoritas penduduknya menyukai baseball. Olah raga ini sangat popular di Jepang.

6. Badminton

Olah raga yang selanjutnya adalah badminton. Badminton adalah olah raga yang popular di dunia. Di indoensia sendiri, banyak orang yang menggemari badminton. Hampir setiap pertandingan badminton baik dari dalam maupun luar negeri sangat popular di Indonesia. Banyak masyarakat yang menonton pertandingan badminton yang diadakan dan disiarkan oleh stasiun televisi.

7. Voli

Olah raga popular selanjutnya adalah voli. Ada beberapa jenis voli yang biasa di mainkan, voli pantai dan voli biasa. Voli pantai biasanya dilakukan dipinggir pantai yang berpasir dan voli yang biasa dapat dilakukan di dalam maupun diluar ruangan.

8. Rugby

Olah raga terpopuler selanjutnya adalah rugby. Di Indonesia, mungkin permainan ini belum terlalu dikenal. Namun di Negara – Negara lain, olah raga ini menjadi salah satu olah raga paling popular di dunia. Setiap tahun akan diadakan pertandingan rugby di beberapa Negara.

9. Cricket

Olah raga terpopuler yang terakhir adalah cricket. Permainan ini terdengar tidak biasa di Indonesia. Di luar negeri olah raga ini termasuk olah raga yang populer.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar